Memasuki 10 terakhir bulan puasa, biasanya undangan buka bersama akan datang bertubi-tubi. Dalam Islam, 10 hari terakhir di bulan puasa adalah penghindaran diri dari siksa api neraka. Tapi dalam budaya di Indonesia, sepuluh hari terakhir adalah momen dimana dosa bisa bertambah banyak gara-gara bukber. Mulai dari bukber temen SD, SMP, SMA, bahkan sampai bukber bareng komunitas, kita jabanin.
Namun ternyata, kalau kamu tahu 7 alasan ini, kamu bisa mikir-mikir lagi buat datang bukber. Ternyata banyak juga mudhorotnya, makanya bisa kita bilang nggak penting-penting amat. Gak percaya?
Setuju atau tidak, di balik acara buka bersama, ada misi terselubung pamer kekayaan dan pencapaian.
Ilustrasi: “Sekarang dimana? Sibuk apa?” via www.zlvn.net
Dalam sebuah acara buka bersama bertajuk reuni, kita biasanya lupa soal ujuan utama. Acara buka bersama pun malah jadi ajang nambah dosa. Dan salah satu sumber dosanya datang karena kita bisa menyakiti perasaan orang lain soal karir, kekayaan bahkan keluarga. Dalam agama apapun sombong itu dilarang. Dasar manusia~
Tajuk utamanya sih buat sekalian silaturahmi, tapi nyatanya malah fokus sama gadgetnya masing-masing.
Katanya kumpul~ via static.pulsk.com
Ini salah satu alasan kenapa bukber nggak terlalu penting buat kamu datangi. Soalnya, kita pasti tahu, apa tujuan dari sebuah acara bukber sambil reunian, yaitu menjaga tali silaturahmi satu sama lain. Namun, kini, gimana kamu mau bertukar cerita kalau nanti di sana cuma fokus sama gadgetnya masing-masing. Entah buat chat sama pacarnya, nyimak chat grup, foto-foto, update status di berbagai medsos, bahkan sampai stalking akun mantan. :))
Bukber adalah momen tepat untuk bicara keseruan masa lalu, tapi ujung-ujungnya malah jadi ajang gibah.
Ilustrasi: Ngomongin orang via 3.bp.blogspot.com
Acara bukber merupakan momen pas untuk mengenang dan memutar memori. Soalnya, kapan lagi kita bisa berbagi nostalgia lalu secara nyata, tak maya. Iya nggak? Ehhh tapi, isinya malah ngomongin orang lain. Apalagi kalau ada beberapa teman yang nggak bisa hadir. Bisa-bisa temen kita itu digibahin dan dikatain sombonglah gara-gara berhalangan hadir. Huft.
Acara bukber juga bisa bikin rasa gengsimu meninggi. Demi prestis kamu rela boros deh~
Waduh harganyaaa via cdn.klimg.com
Nih, guys, dengerin fenomena timbulnya rasa gengsi ketika bukber-bukber bakal menghampirimu. Kamu yang biasanya ngerasa hidup itu ketika makan (nasi+lauk) seharga Rp 10.000, bakal menilai itu bukan apa-apa ketika bukber. Kamu dengan royalnya memilih menu yang mahal. Mending kalau duit sendiri, lha kalau duit orang tua. Mendingan makan di rumah bareng keluarga. GRATIS!
Bulan Ramadan harusnya jadi ajang memperbaiki diri, bukan malah melewatkan solat Maghrib, Isya dan tarawih karena bukber.
Ilustrasi: duhh nggak solat.. via ikaplusakti.files.wordpress.com
Ini nih suka yang kerap luput dari perhatian kita. Gara-gara acara buka bersama, kita suka melewatkan hal yang jadi kewajiban kamu. Entah disengaja atau tidak, kamu melewatkan solat Maghrib, bahkan Isya, yang mana harusnya lebih diutamakan dibanding puasa.
Kamu bisa mengecewakan ibumu. Padahal dia sudah masak makanan kesukaanmu supaya bisa melihat senyummu di meja makan.
“Udah ibu masakin makanan kesukaanmu, nak.” via cdn-2.tstatic.net
Apa yang akan dirasakan oleh ibumu kalau kamu keseringan bukber adalah kecewa. Bayangkan saya, ia sudah menunggu kedatangan kamu dari kota rantau semenjak suasana Ramadan mulai tiba. Ia tahu kalau anaknya akan segera datang di penghujung akhir bulan Ramadan. Namun ketika kamu pulang ke rumah, dan lebih sering datang bukber daripada buka puasa bareng orang tuanya, akan ada hati ibu yang kecewa. Bijak-bijaklah mengatur waktu.
Kalau kamu pernah punya seseorang dengan cerita pahit di masa lalu, bukber juga bisa mengungkit luka lama.
Ketemu mantan terindah via cdn-2.tstatic.net
Ini saran buat kamu yang susah move on dari masa lalu. Hindarilah bukber ketimbang malah nambah galau. Lebih tambah galau kalau mantanmu itu sekarang ternyata jadian sama temenmu sendiri. Aduhhh sakit. Mendingan buka di rumah aja deh, daripada mengungkit rasa sakit masa lalu.
Gimana? Masuk akal ‘kan alesan-alesannya? Hipwee nggak ngelarang kok kamu buat ikut puasa. Itu hak kamu. Kalau pun kamu berhalangan hadir, ya, nggak usahlah sedih-sedih amat. Niatnya silaturahmi, eh malah lebih banyak dosanya.
0 Response to "Baca Sampai Habis : Bukannya Sombong, Tapi Karena 7 Alasan Inilah Cowok Sering Males Datang ke Acara Bukber"
Post a Comment